𝗧𝗮𝗻𝗮𝗵 𝗟𝗮𝘂𝘁, 𝗶𝗻𝘀𝗽𝗶𝗿𝗮𝘀𝗶𝘁𝗮𝗹𝗮.𝗰𝗼.𝗶𝗱- Warga Sarang Halang Kecamatan Pelaihari khususnya warga RT 04, 05 dan sekitarnya antusias menyambut haul KH. Muhammad Zaini Abdul Ghani atau dikenal Guru Sekumpul ke-18, dengan berinisiatif membangun posko rest area dan warung makanan gratis 24 jam.
Uniknya, kegiatan yang dimotori Relawan Sabilal Muhtadin ini warga saling membantu dalam menyediakan minuman dan beberapa makanan ringan hingga berat untuk jemaah yang mampir untuk beristirahat.
“Makanannya ada nasi bungkus, mie instan, dan cemilan makanan ringan, selain itu kami juga menyediakan minuman kopi, teh dan sachet. Semua itu hasil swadaya dari warga, dan pagi ini juga kita dapat bantuan dari Unit Intelkam Polres Tala, kami ucapkan terima kasih buat para semua donatur,” kata Ketua Relawan Sabilal Muhtadin, Air Langga, Sabtu (28/1/23) di lokasi.
Ia mengatakan, sejak di buka dari hari Jumat kemaren, posko rest area yang berada di halaman Masjid Nurul Hidayah itu sudah banyak disinggahi para jamaah haul guru sekumpul.
“Ada yang datang dari Kota Baru, Tanah Bumbu, Kintap dan lainnya. Kita persilahkan mereka buat istirahat sambil menikmati hidangan ala kadarnya yang kami sediakan ” kata Air Langga.
Ketua Relawan Sabilal Muhtadin menambahkan, pihaknya akan membuka posko tersebut hingga Senin, 30 Januari 2023 mendatang, atau setelah selesainya haul guru sekumpul.
“Insya Allah sampai hari senin, kita nunggu arus baliknya para jamaah,” ungkapnya.
Air Langga juga menyampaikan bagi warga yang ingin menyumbang atau berpartisipasi dalam kegiatan ini silahkan datang langsung ke Posko Haul Guru Sekumpul di Masjid Nurul Hidayah RT 04 Sarang Halang. (𝗕𝗲𝗻)
Rekomendasi Untuk Anda
Sambut Hari Raya Idul Fitri, BPD Alur Berbagi Paket Lebaran Kepada Warga Membutuhkan
H Rahmat Sambut Wagub Kalsel dalam Safari Ramadhan 2025 di Kabupaten Tala
Safari Ramadhan di Bati-Bati, Pemkab Tanah Laut Salurkan Dana Hibah Rp 1 Miliar Lebih