𝙏𝙖𝙣𝙖𝙝 𝙇𝙖𝙪𝙩, 𝙞𝙣𝙨𝙥𝙞𝙧𝙖𝙨𝙞𝙩𝙖𝙡𝙖.𝙘𝙤.𝙞𝙙.- Kepala Seksi Intelijen Saefullahnur, S.H. dan Kepala Sub Seksi Pertimbangan Hukum pada Seksi Perdata Ibu Susan, S.H. dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanah Laut ( Tala) menjadi narasumber dalam Dialog Interaktif Program Jaksa Menyapa di stasiun TV Duta TV Banjarmasin, Selasa (9/8/22).
kegiatan Dialog Interaktif tersebut bertemakan “Kawal Dana Desa Bersama Kejaksaan Negeri Tanah Laut”.
Dalam dialog interaktif tersebut narasumber menyampaikan terkait Kejaksaan dalam mengawal pengelolaan dana desa, yang diharapkan mampu meningkatkan akuntabilitas publik di bidang tata Kelola dana desa oleh Para Kepala Desa dan jajarannya.
Selain itu,Kejaksaan juga menyampaikan selalu berupaya untuk dapat meminimalisir adanya kemungkinan penyimpangan dalam penggunaan dan pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD).
Narasumber berharap dengan adanya Dialog Interaktif Program Jaksa Menyapa ini bisa menyampaikan peran Kejaksaan dalam mengawal pengelolaan dana desa.
“Dalam program ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada para pendengar khususnya aparatur desa dalam hal pengelolaan dana desa sehingga dapat berjalan sesuai dengan ketentuan dan dapat meminimalkan terjadi penyimpangan terkait penggunaan dana desa.” Kata Kasi Intelijen Saefullahnur, S.H..
Rekomendasi Untuk Anda
Pj. Sekda Tala Pimpin Rakor Persiapan Pelantikan Kepala dan Wakil Kepala Daerah
Satpolairud Polres Tanah Laut Laksanakan Penanaman Pohon dalam Rangka Ketahanan Pangan
DPD BKPRMI Tala Berikan Bantuan Ratusan Paket Bahan Pokok Kepada Para Guru TPA Korban Terdampak Banjir