Inspirasi Tala

Positif dan Inspiratif

Tim Penilai dan Dit Resnarkoba Polda Kalsel Kunjungi Kampung Bebas Narkoba Polres Tala

𝗧𝗔𝗡𝗔𝗛 𝗟𝗔𝗨𝗧, 𝗶𝗻𝘀𝗽𝗶𝗿𝗮𝘀𝗶𝘁𝗮𝗹𝗮.𝗰𝗼.𝗶𝗱– Tim penilai dan Direktorat Reserse Narkoba Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) kunjungi Kampung Bebas Narkoba di Kelurahan Sarang Halang, Kecamatan Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut (Tala), Kamis (7/9/23). 

Kedatangan tim penilai dan Dit Resnarkoba Polda Kalsel tersebut dalam rangka melakukan penilaian Kampung Bebas Narkoba. 

Kedatangan mereka disambut Bupati Tala, bersama Unsur Forkopimda Tala, PJU Polres Tala, Ketua Pengadilan Negeri Pelaihari, Kepala BNNK Tala, Kejari Tala, Kadis Kesbangpol Tala, anggota DPRD Tala, para Forkopimcam, para relawan Kampung Bebas Narkoba, para Toga/Tomas, pelajar dan masyarakat setempat. 

Wadir Resnarkoba Polda Kalsel, AKBP Ernesto Saiser yang memimpin langsung kegiatan ini seusai acara mengungkapkan, penilaian Kampung Bebas Narkoba berdasarkan perintah Kapolda Kalsel dan juga implementasi perintah Kapolri terkait lomba Kampung Bebas Narkoba. 

Adapun penilaian ini, sebutnya, ada 7 indikator. Diantaranya terkait masalah data, rencana kerja Kampung Bebas Narkoba kedepan, strukturnya di Kampung Bebas narkoba, dan kerjasama antara instansi terkait. Kemudian yang berikutnya adalah bagaimana inovasi terhadap kegiatan preemtif, preventif maupun juga represif. Kemudian terakhir, hasil survey masyarakat. 

AKBP Ernesto juga menyampaikan dari 10 Polres yang sudah pihaknya datangi dan dilakukan penilaian, Kampung Bebas Narkoba Polres Tala termasuk baik. Menurutnya, dari kehadiran Bupati dan Unsur Forkopimda Tala ini adalah bentuk sinergitas yang luar biasa, semangat untuk sama-sama memajukan masyarakat dengan memberikan semangat kepada Kampung Bebas Narkoba, sehingga nanti diharapkan Kelurahan Sarang Halang ini akan jadi contoh kelurahan dan desa-desa yang lain. 

“Dari 11 kecamatan 5 kelurahan, 1 saja kelurahan ini jadi contoh bisa berdampak sama kelurahan-kelurahan yang lain. Sehingga nanti bandar mau jual gak ada lagi, masyarakat sudah tak mau lagi beli narkoba, dan tumbuh semangatnya untuk melaporkan apa bila ada orang yang coba-coba mau menjual dan menawarkan narkoba kepada dirinya,” kata Ernesto. 

Sementara itu Bupati Tala H.M. Sukamta menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Polres Tala atas terbentuknya Kampung Bebas Narkoba ini. 

Menurutnya, dari program ini akan menjadi evaluasi dalam upaya mengembangkan desa-desa lainnya untuk menjadi Desa Bebas Narkoba. 

“Dengan demikian, Kabupaten Tanah Laut dapat menuju generasi yang lebih baik dan bebas dari ancaman narkoba,” ucap Sukamta. 

Sebagai informasi, diakhir kegiatan juga dilakukan penandatangan komitmen dan pernyataan sikap di Kampung Bebas Narkoba oleh seluruh lapisan masyarakat, dari Bupati Tala hingga Insan Pers.(Ben) 

 

About Author

%d blogger menyukai ini: