𝗧𝗮𝗻𝗮𝗵 𝗟𝗮𝘂𝘁, 𝗶𝗻𝘀𝗽𝗶𝗿𝗮𝘀𝗶𝘁𝗮𝗹𝗮.𝗰𝗼.𝗶𝗱 – Seorang remaja yang dilaporkan tenggelam di sungai Batang Banyu Desa Sabuhur RT.07 Kecamatan Jorong ditemukan meninggal dunia, Senin (2/1/2023).
Kapolsek Jorong, AKP Andik Ariyanto ketika dikonfirmasi media ini membenarkan kejadian tersebut.
“Korban tersebut atas nama Heny (14) yang berasal dari Desa Cabe Loktamu, Kecamatan Mataraman Kabupaten Banjar,” sebutnya.
Kapolsek menerangkan kejadian itu bermula pada hari Senin (2/1) sekitar pukul 15.00 WITA Heny bersama temen-temannya berencana ingin mencari kijing (kerang) di sungai Batang Banyu Desa Sabuhur, dengan tujuan untuk dimasak sebagai makanan.
Setelah selesai mencari kijing di sungai, mereka berinisiatif memotong jalan untuk menuju pulang ke rumah agar lebih cepat sampai dengan cara melewati bebatuan bekas pondasi runtuhan jembatan.
Pada saat menyeberang, posisi korban yang paling depan terpeleset dan tenggelam di air, selanjutnya teman-temannya yang sempat ikut tercebur berhasil menyelamatkan diri.
“Mereka semua tidak memiliki keahlian untuk berenang, kemudian setelah mengetahui kalau Heny tidak timbul dari air sungai, mereka mencoba untuk mencari dengan cara melihat lihat saja dari pinggir sungai akan tetapi tidak menemukan, dan kemudian mereka memberitahukan hal tersebut ke warga sekitar,” jelasnya.
Lanjut Kapolsek, setelah dilakukan pencarian warga sekitar dengan cara menyelam dalam air, akhirnya sekitar pukul 18.40 Wita korban ditemukan oleh warga sekitar.
“Setelah ditemukan, korban dibawa ke rumah keluarga korban di Desa Sabuhur,” pungkasnya.
Informasi media ini peroleh dari warga setempat, korban bersama orang tuanya tinggal di camp H. Ishak di Desa Sabuhur.(𝗕𝗲𝗻)
Rekomendasi Untuk Anda
Tinjau Pasar Murah, H Rahmat Kasih Potongan Harga Gas Melon Hingga Migor
HKG PKK Ke-53 di Tala, Pasar Murah Hingga Sunatan Massal
Operasi Jaran Intan 2025, Polres Tala Berhasil Amankan 6 Pelaku Curanmor