𝗝𝗮𝗸𝗮𝗿𝘁𝗮, 𝗶𝗻𝘀𝗽𝗶𝗿𝗮𝘀𝗶𝘁𝗮𝗹𝗮.𝗰𝗼.𝗶𝗱 -Pusat Pendidikan dan Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan (Pusdiklat Mapim) Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kejaksaan RI dianugerahi dua akreditasi Bintang 1 untuk kelembagaan dan program oleh Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI). Selasa (29/11/22) bertempat di Hotel Mercure Jakarta Batavia.
Sertifikat akreditasi secara resmi diberikan oleh Kepala Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI) Adi Suryanto kepada Kepala Pusdiklat Mapim Badiklat Kejaksaan RI Andi Iqbal Arief.
Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Ketut Sumedana melalui siaran pers tertulisnya menyebutkan, penilaian akreditasi kepada lembaga pelatihan guna penjaminan mutu untuk menjaga kualitas, efisiensi, efektivitas, dan akuntabilitas penyelenggaraan pelatihan bagi Pegawai Negeri Sipil/Aparatur Sipil Negara.
“Adapun sistem penilaian yang dilakukan oleh Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI) diberikan terhadap seluruh lembaga pendidikan baik di kementerian maupun yang ada di provinsi dan kabupaten/kota yang dilakukan setiap 5 (lima) tahun sekali,” sebutnya. (Rill)
Rekomendasi Untuk Anda
Tinjau Pasar Murah, H Rahmat Kasih Potongan Harga Gas Melon Hingga Migor
HKG PKK Ke-53 di Tala, Pasar Murah Hingga Sunatan Massal
Operasi Jaran Intan 2025, Polres Tala Berhasil Amankan 6 Pelaku Curanmor