Inspirasi Tala

Positif dan Inspiratif

Kuda Sergap Polsek Pelaihari Kembali Ringkus Pelaku Penyalahgunaan Narkoba di Desa Pemuda

𝗧𝗔𝗡𝗔𝗛 𝗟𝗔𝗨𝗧, 𝗶𝗻𝘀𝗽𝗶𝗿𝗮𝘀𝗶𝘁𝗮𝗹𝗮.𝗰𝗼.𝗶𝗱 – Tim Kuda Sergap Polsek Pelaihari kembali menangkap seorang pria karena kasus penyalahgunaan narkoba. Pria tersebut berinisial G yang merupakan warga Desa Pemuda, Kecamatan Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut (Tala). 

Kapolres Tala AKBP Rofikoh Yunianto melalui Kapolsek Pelaihari Ipda Benny Wishnu Wardhany mengatakan, penangkapan pelaku berawal dari informasi masyarakat bahwa ada penyalahgunaan narkoba di wilayah tersebut. 

“Dari informasi itu, petugas melakukan lidik di lokasi dan berhasil melakukan penangkapan terhadap pelaku,” ujarnya, Kamis (2/11/23) di Mapolsek Pelaihari.

Kapolsek menerangkan, pelaku di tangkap pada Rabu (1/11) malam dirumahnya di Desa Pemuda, Kecamatan Pelaihari. Disaat dilakukan penggeledahan, pihaknya berhasil menemukan 1 paket kecil sabu dengan berat kotor 0,25 gram dilantai kamar pelaku. 

“Barang bukti diakui pelaku bahwa itu miliknya. Selanjut pelaku beserta barang bukti diamankan ke Polsek Pelaihari guna proses hukum selanjutnya,” terangnya. 

Atas perbuatanya pelaku dijerat Pasal 114 (1) juncto Pasal 112 ayat (1) UU No. 35/2009 tentang Narkotika. Pelaku terancam hukuman minimal 4 tahun penjara. (Ben) 

 

 

About Author

%d blogger menyukai ini: